Resep Briyani Oat Menu Sehat dan Bergizi

Assalamu'alaikum teman-teman kali ini teteh bikin menu mudah dan lezat yaitu Nasi Briyani yang berasnya kita ganti dengan Oat yang mengandung tinggi serat sehingga dan dapat menjaga kadar kolesterol dalam darah, sehingga ini sehat bagi tubuh. Cara bikinnya gampang banget lho, simak step by step nya ya!

Bahan :
- 4 sdm mentega
- 150 gr bawang Bombay,cincang
- 10 cm kayu manis
- 1/2 butir biji pala, memarkan
- 5 butir cengkeh
- 8 butir kapulaga
- 500 gr daging ayam, potong-potong kotak
- 800 gr oatmeal
- 800 ml air 
- 1 buah tomat, potong kotak
- 3 buah cabe hijau besar, iris serong
- 1 buah wortel, potong kotak

Bumbu halus :
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 cm jahe
- 1.5 sdm ketumbar
- 1/2 sdt merica
- 1 sdm garam

Pelengkap :
- 3 sdm bawang goreng
- 2 sdm kismis

Resep yang mungkin kalian suka 
Cara membuat :
- Siapkan bawang bombay lalu iris dan cincang 
- potong cabai hijau, wortel dan tomat 
- Potong-potong ayam
- siapkan bawang merah, bawang putih, jahe, ketumbar, merica dan garam haluskan semua bahan. 
-Sangrai oat sebentar hingga kecoklatan 
- panaskan mentega tumis hingga meleleh.
- masukkan bawang bombay dan bumbu halus, tumis hingga harum dan matang.
- masukkan kayu manis, cengkeh dan kapulaga. Tumis hingga harum.
- masukkan daging ayam masak hingga berubah warna.
- masukkan wortel, aduk rata
- masukkan cabe dan tomat, aduk rata
- Tuangkan air, Masukkan oatmeal. Aduk rata. Tutup dan masak briyani selama 5 menit atau hingga matang.
- setelah matang, beri taburan bawang goreng dan kismis.
Selamat mencoba ya teman-teman untuk resep lebih jelasnya kalian bisa lihat video di bawah ini, terimakasih teman-teman, wassalamualaikum. 

0 komentar:

Posting Komentar